Perut Buncit

Senin, 28 Juni 2010





Tubuh ramping, kencang, indah berisi, mungkin jadi dambaan tiap wanita. Untuk itu, makanlah saat ’sinyal’ lapar tubuh berbunyi, sehingga otot mendapatkan bahan bakar yang dibutuhkan untuk tumbuh kuat. Tapi, tetap perhatikan masukan kalori sekitar 1.400 - 2.000 kal/hari untuk wanita dewasa dan jaga agar kandungan lemak tak lebih dari 30%.

- Latih paru-paru
Dengan jalan kaki, mendayung, berlari, bersepeda atau aerobik Selama 30-45 menit tanpa berhenti sekurang-kurangnya tiga kali se-minggu. Aktivitas tersebut dapat menurunkan persentase lemak tubuh sampai kurang dari 25%.

- Latih perut.
Lakukan latihan berikut untuk membentuk otot-otot tubuh bagian tengah.

Aktivitas tambahan :
Kalau masih ada waktu, tidak ada salahnya Anda melatih otot punggung atas dan pinggang dengan alat pull-down, yang biasanya ada di klub kebugaran. Berdiri menghadap ke alat tersebut dan genggam pegangannya dengan telapak tangan menghadap ke alat. Rentangkan tangan lebih lebar dari pada bahu. Dengan lengan lurus tetapi tidak terkunci, tarik tubuh dan pegangan ke bawah.

Kemudian, selipkan lutut di bawah bantalan penahan dan duduk. Dengan menggunakan punggung atas dan lengan, tarik pegangan ke bawah sampai menyentuh dada. Lalu, perlahan-lahan angkat lagi. Lakukan 10-12 kali pengulangan dan tiga set latihan.

Latihan:
1. Berbaring di matras, lutut ^ kanan ditekuk, telapak kaki kanan dalam posisi datar di matras. Letakan pergelangan kaki kiri pada paha kanan. Telapak tangan berada di belakang telinga. Perlahan-lahan naikan kepala, bahu, kaki kanan, dan pinggul dari matras pada saat yang bersamaan. Siku mengarah ke luar dan leher relaks, hembuskan napas. Tarik perut ke dalam. Tekuk tubuh semampu Anda. Setelah itu, perlahan-lahan kembali ke posisi awal. Ulangi 15 kali. Kemudian, ganti posisi kaki. Untuk setiap kaki, lakukan tiga set latihan

2. Duduk di matras dengan merentangkan kaki ke samping. Naikan tangan setinggi mungkin. Kedua telapak tangan bertemu. Tekuk tubuh ke arah kaki kiri. Kemudian, perlahan-lahan kembali ke posisi awal. Tarik perut ke dalam. Kemudian, tekuk tubuh ke arah kaki kanan. Kembali ke tengah. Ulangi 15 kali, kemudian istirahat. Lakukan tiga set latihan.

3 Berdiri tegak dengan kedua siku menekuk kencang ke arah depan sejajar pinggang. Kontraksikan perut, tumpukan beban tubuh pada kaki kiri dan angkat lutut kanan sampai sebatas paha. Goyangkan lutut kanan secara perlahan atas ke bawah sampai 10 kali. Jaga agar tubuh tetap tegak, Jangan sampai condong ke depan. Turunkan kaki kanan ke lantai. Ulangi gerakan untuk kaki kiri.

4. Letakan tangan kiri di samping kepala. Angkat lutut kanan tinggi-tinggi sampai melintasi pinggang, mencapai siku kiri. Tahan satu hitungan, lalu kembali ke posisi semula. Selesaikan satu repetisi sekaligus, (10-15 kali) sebelum beralih ke bagian tangan kanan dan lutut kiri.

0 komentar:

Total Tayangan Halaman

Entri Populer

Translate

Blog Archive