Relaksasi Total

Sabtu, 24 Juli 2010





Anda ketagihan pijat? Selamat bergabung dengan jutaan wanita di dunia. Acara pijat tak dipungkiri lagi kini jadi agenda favorit para wanita aktif, yang selalu diprioritaskan setiap kali ada waktu luang di akhir pekan.
Relaksasi yang diinginkan juga bukan hanya relaks secara fisik, tapi juga relaks secara total, baik pikiran maupun jiwa, untuk mengumpulkan lagi energi yang sempat hilang, agar tubuh kembali bugar di hari Senin.

KODO ROCKS, SEUNIK NAMANYA

Berasal dari kebudayaan penduduk asli di Australia. Kodo berarti ‘melodi’. Jadi, pijat kodo rock diartikan sebagai terapi pijat dengan menggunakan batu berdasarkan gerakan dan ritme tertentu. Terapi ini ditujukan untuk mengembalikan keseimbangan fisik dan psikis Anda. Menggunakan batu khusus yang disebut gubbera rocks --berasal dari pegunungan berapi di Australia-- pijat ini juga unik karena menggunakan gerakan yang terintegrasi melalui titik titik akupresur tertentu di tubuh.

Terapi ini dipercaya mampu melancarkan aliran energi di dalam tubuh kita sehingga meningkatkan keseimbangan kesehatan tubuh dan pikiran. Bila dilakukan secara rutin seminggu sekali, manfaatnya akan terasa hingga waktu yang lama. Bagi ibu hamil, terapi ini bisa dilakukan dengan berkonsultasi terlebih dahulu kepada dokter kandungan.

LANGKAHNYA
Terapi pijat kodo rocks, yang dilakukan kurang lebih 90 menit, dibagi menjadi 3 tahap:

1. WULIMA YULU
(Proses Pemilihan Produk)
Pada tahap ini Anda dipersilakan memilih minyak pijat dan minyak esensial untuk kaki. Biarkan tubuh Anda yang mengatakan perawatan apa yang paling dibutuhkan melalui indra penciuman, penglihatan, dan perasa. Ada tiga pilihan:
  • Reharmonise, (mengandung blue cypress, kenanga, native mandarin) untuk menyeimbangkan fungsi organ tu­buh dan hormon, meredakan insomnia dan memperlancar peredaran darah.
  • Rejuvenating, (mengandung native sandal wood, rose geranium, tasmanian lavender) pilihan tepat untuk revitalisasi, memperbarui energi, menyeimbangkan emosi yang tak stabil terutama di kala PMS, dan memperlancar haid.
  • Detoxification, (mengandung lemon myrtle, native mint, juniper) baik untuk mengatasi kelelahan, membuang racun tubuh, menambah energi stamina dan vitalitas.
  • Ocean Dreaming, (mengandung frangipani, australian sandal wood, kenanga) memenuhi kebutuhan Anda akan relaksasi, keseimbangan emosi, memberikan rasa damai, dan memperkuat jiwa.

2. FOOT BATH
Sebagai tahap relaksasi awal, kaki Anda akan direndam selama 5 menit dalam air hangat yang telah dicampur dengan jigajina (rempah-rempah khas Australia), dan tetesan minyak esensial yang dipilih.

3. PEMIJATAN
Proses pemijatan terbagi dalam 2 sesi, masing-masing badan bagian depan dan belakang. Setiap proses diawali dan diakhiri dengan proses healing di mana terapis mentransfer energi bumi lewat 3 kali embusan napas.

Tubuh Bagian Belakang
  1. Dimulai dengan meletakkan batu di titik-titik khusus pada punggung bawah. Pijatan dimulai dari punggung atas menggunakan batu yang dipanaskan dan diolesi minyak, lalu ke tangan.
  2. Punggung dipijat menggunakan dua collamon, yakni alat pijat tradisional dari kulit kayu yang dipahat. Collamon dipercaya bisa menghantarkan energi bumi yang dapat ditransfer ke tubuh melalui pemijatan. Setelah selesai, Anda akan mendengar collamon diketukkan 2 kali sebelum diletakkan. Ini merupakan kepercayaan rakyat aborigin.
  3. Pijatan beralih ke kaki. Kaki yang dilumuri minyak dipijat dengan menggunakan batu khusus. Setelah itu, batu-batu yang berukuran kecil diletakkan di antara jari-jari kaki.
  4. Selanjutnya, pijatan dilakukan di 3 titik pada area pantat kiri dan kanan sebelum akhirnya diakhiri dengan proses healing.
Tubuh Bagian Depan
  1. Kembali diawali dengan proses healing, tangan dan kaki diregangkan agar kondisi otot tubuh kembali normal setelah lama tengkurap.
  2. Tangan dan kaki kembali dipijat menggunakan batu, kemudian batu-batu kecil kembali diletakkan di sela-sela jari kaki.
  3. Setelah itu, area perut yang menjadi pusat energi, dipijat dengan menggunakan batu secara melingkar, hingga ke bagian dada.
  4. Ritual berlanjut dengan meletakkan batu di kedua telapak tangan sembari terapis memijat di bagian leher ke arah kepala, berikut di 21 titik akupresur di area wajah dan juga kepala, dan terakhir ditutup dengan proses healing.
Penulis: Mira Monika

[Dari femina 8 / 2009]

0 komentar:

Total Tayangan Halaman

Entri Populer

Translate

Blog Archive