'Membawa Pulang' Ritual Spa ke Rumah

Selasa, 29 Juni 2010




Selalu menempatkan jadwal spa treatment ke salon dalam sela-sela waktu Anda saat weekend? Memanjakan diri dengan spa memang momen yang sangat menyenangkan dan rileks. Tapi bila untuk mendapatkan relaksasi dan kulit bersih serta mulus maka Anda harus menyempatkan diri setiap minggu ke salon, repot juga ya?

Kenapa tidak lakukan saja spa tersebut di rumah? Bisa lho. Anda hanya tinggal menyediakan waktu luang serta bahan-bahan racikannya sendiri. Kenikmatannya tidak kalah dengan salon kok. Selain itu, tentunya budget spa di salon bisa dialokasikan untuk hal lain kan?

Scrubbing adalah salah satu ritual yang pasti dilakukan saat Anda melakukan spa di salon. Meluruhkan kulit mati sehingga nantinya kulit akan terlihat bersih, bersinar dan mulus ini biasanya dilakukan setelah pemijatan. Yuk kita buat racikan untuk ‘adonan’ scrubbing!

Siapkan :

  • Daun asam jawa (beberapa lembar / secukupnya)
  • Beras ½ gelas
  • Telur 2 butir
Cara meracik :
  • Sediakan air di dalam baskom dan rendam beras di dalamnya selama sehari semalam
  • Bilas keesokan harinya
  • Beras yang sudah direndam kemudian ditumbuk. Jangan blender beras, karena nantinya beras akan menjadi terlalu halus seperti tepung. Tumbukan menghasilkan beras yang agak kasar sehingga bagus untuk scrubbing
  • Lumatkan daun asam jawa dengan ulekan
  • Campurkan daun asam jawa yang sudah dihaluskan dengan beras dan putih telur
  • Aduk sampai merata
Yuk mulai scrubbing!
  • Ambil adonan yang telah jadi dan oleskan secara merata pada kulit dengan kuas
  • Biarkan mongering selama 10 menit
  • Lakukan pengangkatan sehingga sel kulit mati pun terangkat
  • Bilas tubuh dan keringkan
  • Olesi dengan madu dan diamkan sesuka Anda
  • Bilas sampai benar-benar bersih

0 komentar:

Total Tayangan Halaman

Entri Populer

Translate

Blog Archive